Asosiasi TOKI merupakan organisasi yang anggotanya alumni TOKI. Seseorang dapat disebut alumni TOKI jika sudah tidak memenuhi syarat mengikuti IOI dan pernah mengikuti pelatnas. Seseorang dapat mengikuti pelatnas bila pernah mendapatkan medali saat OSN. Jika seseorang telah berusia lebih dari 21 tahun atau telah memasuki perguruan tinggi, maka dia tidak memenuhi syarat mengikuti IOI. Seseorang yang akan mengikuti IOI harus mengikuti pelatnas. Cakra saat ini adalah mahasiswa dari universitas XX dan mendapat pernah medali Emas OSN, Basith adalah mahasiswa dari universitas YYY dan pernah mengikuti pelatnas, sedangkan Nathan adalah siswa SMA Z yang pernah dapat medali perak IOI.
Pernyataan:
I. Basith adalah anggota asosiasi alumni TOKI.
II. Cakra adalah alumni TOKI.
III. Nathan pernah mengikuti pelatnas.
IV. Cakra pernah mengikuti IOI.
Dari pernyataanÂ-pernyataan di atas, manakah yang pasti benar?
A. I, IV
B. II, IV
C. II, III
D. I, III
E. I, II, III