Yuk bantu teman kamu belajar dengan menambahkan soal di Kujawab. Klik disini..

Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2015 - Matematika SMA , Nomor 1

1

Albert, Bernard dan Cheryl sedang bermain kelereng. Di awal permainan, masing-masing membawa 5 kelereng merah, 7 kelereng hijau dan 13 kelereng biru, sedangkan di kotak kelereng ada tak berhingga banyaknya kelereng. Pada satu langkah setiap anak diberi kebebasan membuang dua kelereng yang berbeda warna, kemudian menggantinya dengan dua kelereng dengan warna ketiga. Sebagai contoh, satu kelereng hijau dan satu kelereng merah dibuang, kemudian dua kelereng biru diambil dari kotak. Setelah serangkaian langkah (banyaknya langkah yang dilakukan masing-masing anak boleh berbeda) terjadilah percakapan berikut.

 

Albert: "Saya hanya membawa kelereng berwarna merah."

 

Bernard: "Saya hanya membawa kelereng berwarna biru."

 

Cheryl: "Saya hanya membawa kelereng berwarna hijau."

 

Siapa sajakah yang pasti berbohong?